Kilat Storage merupakan layanan penyimpanan berkas berbasis obyek yang mendukung penuh protokol S3 yang dapat diakses dari berbagai macam aplikasi klien yang mendukung protokol S3. Kilat Storage dapat digunakan pada layanan VPS Kilat VM 2.0 untuk menyimpan file backup atau file-file statis bertujuan untuk pengguna Kilat VM melakukan backup data supaya data tidak memenuhi disk VM-nya.
Berikut adalah cara melakukan mount layanan Kilat Storage ke layanan Kilat VM 2.0:
1. Install s3fs pada VPS/server #
Beberapa sistem operasi menggunakan kode yang berbeda seperti:
CentOS/RHEL via EPEL
sudo yum install epel-release
sudo yum install s3fs-fuse
Debian/Ubuntu
<strong>sudo apt-get install s3fs </strong>
Untuk server dengan sistem operasi yang berbeda, dapat mengikuti tautan resmi s3fs berikut: https://github.com/s3fs-fuse/s3fs-fuse
2. Buat Bucket pada Kilat Storage #
Sebelum melakukan mounting Kilat Storage ke layanan Kilat VM, Anda diharuskan untuk membuat sebuah bucket pada layanan Kilat Storage Anda.
Untuk membuat bucket pada layanan Kilat Storage, Anda dapat mengikuti salah satu referensi dari basis pengetahuan kami:
- Cara Akses Kilat Storage Baru Menggunakan DragonDisk
- Cara Akses Kilat Storage Baru Menggunakan CyberDuck
- Cara Akses Kilat Storage Baru Menggunakan CrossFTP
- Cara Akses Kilat Storage Baru Menggunakan S3 Browser
3. Mount ke layanan Kilat VM 2.0 #
Apabila bucket pada layanan Kilat Storage sudah Anda buat, maka Anda dapat melakukan mounting layanan Kilat Storage ke layanan Kilat VM.
Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan:
- Buat directory terlebih dahulu, misal:
# mkdir /var/backup/backup-vm-to-kilat-storage
Buat directory sebagai tempat dimana Kilat Storage akan di mount.
- Buat file credential untuk Kilat Storage.
# echo ACCESS_KEY:SECRET_KEY > /etc/.passwd-s3fs
# chmod 600 /etc/.passwd-s3fs
Kemudian, mount Kilat Storage ke layanan Kilat VM:
# s3fs nama_bucket /path/to/directory -o passwd_file=/etc/.passwd-s3fs -o url=https://s3-id-jkt-1.kilatstorage.id/ -o use_path_request_style
Berikut penjelasannya:
nama_bucket : adalah nama bucket pada layanan Kilat Storage yang telah Anda buat sebelumnya.
/path/to/directory : adalah directory dimana Kilat Storage akan di mount.
passwd_file= : adalah file credential untuk Kilat Storage.
url= : adalah url endpoint untuk Kilat Storage.
use_path_request_style : adalah opsi yang digunakan untuk implementasi non-Amazon S3.
-o : adalah opsi
Untuk memastikan layanan Kilat Storage ter-mount atau belum ke layanan Kilat VM, dapat menggunakan perintah berikut:
# df -h
Berikut outputnya:
[root@cloudsrv1 ~]# df -h
Filesystem Size Used Avail Use% Mounted on
/dev/vda1 20G 1.8G 19G 9% /
devtmpfs 471M 0 471M 0% /dev
tmpfs 494M 0 494M 0% /dev/shm
tmpfs 494M 13M 481M 3% /run
tmpfs 494M 0 494M 0% /sys/fs/cgroup
tmpfs 99M 0 99M 0% /run/user/0
s3fs 256T 0 256T 0% /var/backup/backup-vm-to-kilat-storage
[root@cloudsrv1 ~]#
Apabila layanan Kilat Storage telah ter-mount, maka akan terdapat list s3fs pada Filesystem yang menuju ke directory dimana Kilat Storage ter-mount.
Setelah itu, silakan untuk mencoba menuliskan file kedalam directory tersebut, misal:
# echo KILAT STORAGE > s3fs.txt
# #atau#
# wget wordpress.org/latest
Kemudian untuk memastikan tertulis atau tidaknya file tersebut ke bucket Kilat Storage, silakan akses layanan Kilat Storage menggunakan, aplikasi seperti: DragonDisk, S3Browser, CyberDuck, CrossFTP. Sebagai catatan:
Untuk mount layanan Kilat Storage, harus dilakukan pada directory kosong atau tidak terdapat file apapun didalamnya.
Apabila layanan Kilat VM mengalami restart, maka Kilat Storage akan ter-unmount dan diharuskan mounting ulang ke Kilat VM.
4. Mounting secara otomatis Kilat Storage ke Kilat VM 2.0 #
Untuk mengatasi ter-unmount nya Kilat Storage pada saat Kilat VM mengalami restart/reboot, maka Anda perlu membuat Kilat VM melakukan mount Kilat Storage secara otomatis pada saat restart dengan menggunakan file bash.
Berikut langkah-langkah yang dapat Anda ikuti:
- Buat file bash
# vi /etc/kilatstorage.sh
- Masukan script berikut:
#!/bin/bash
s3fs nama_bucket /path/to/directory -o passwd_file=/etc/.passwd-s3fs -o url=https://s3-id-jkt-1.kilatstorage.id/ -o use_path_request_style
- Kemudian simpan.
- Berikan hak akses pada file bash kilatstorage.sh
# chmod +x /etc/kilatstorage.sh
- Edit file /etc/rc.d/rc.local
Masukan command ./etc/kilatstorage.sh pada bagian paling bawah file rc.local.
#!/bin/bash
# THIS FILE IS ADDED FOR COMPATIBILITY PURPOSES
# Please note that you must run 'chmod +x /etc/rc.d/rc.local' to ensure
# that this script will be executed during boot.
touch /var/lock/subsys/local
./etc/kilatstorage.sh
- Berikan hak akses pada file
rc.local
- Kemudian simpan.
Dengan demikian, pada saat Kilat VM melakukan restart/booting, maka akan secara otomatis mengeksekusi file bash tersebut dan Kilat Storage secara otomatis akan ter-mount kembali.
5. Unmount Kilat Storage pada Kilat VM #
Sekarang, apabila ingin melakukan unmount layanan Kilat Storage, cukup dengan perintah berikut:
# umount -i /path/to/directory
Demikian tutorial melakukan mount layanan Kilat Storage ke layanan Kilat VM 2.0. Semoga panduan ini dapat membantu Anda. Jika Anda memiliki pertanyaan atau mengalami kendala, silakan untuk menghubungi kami melalui email info@cloudkilat.com atau dengan membuka tiket bantuan melalui Portal Client CloudKilat. Tim Support CloudKilat selalu siap sedia memberikan pelayanan terbaik 24/7 untuk membantu kebutuhan Anda.