Aplikasi

Instalasi Prestashop di Kilat Hosting 2.0

Diterbitkan tanggal 17 September 2020

Industri e-commerce di Indonesia merupakan komoditas panas yang menjadi lahan bisnis baru bagi seluruh lapisan masyarakat. Dari perusahaan konglomerat, hingga entitas individual seperti pelajar pun bisa menjalankan bisnis di ranah digital ini.

PrestaShop sendiri merupakan aplikasi e-commerce gratis berbasis open source yang populer dan sudah digunakan lebih dari 270.000 toko online yang beroperasi di seluruh dunia. Lalu pada artikel kali ini, kami akan menjelaskan langkah-langkah instalasi Prestashop pada layanan Kilat Hosting 2.0

  1. Pertama, silakan untuk masuk ke layanan Kilat Hosting terlebih dahulu.
  2. Lalu pada menu Websites & Domains, silakan klik Domain yang ingin diinstal aplikasi Prestashop.
  3. Setelah itu, silakan klik opsi Applications .

Gambar 1. Menu Aplikasi


4. Lalu, silakan klik All Available Application dan pilih Install pada Aplikasi Prestashop.


Gambar 2. Opsi Instalasi Prestashop


6. Setelah itu , silakan menunggu hingga proses instalasi selesai dilakukan.

7. Apabila instalasi sudah selesai dilakukan, silakan untuk mencoba mengakses website Anda untuk mengetahui apakah instalasi sudah berhasil dilakukan atau belum. Berikut hasil akses aplikasi Prestashop.


Gambar 3. Tampilan utama website Prestashop


7. Lalu untuk mengetahui alamat email admin beserta password-nya, Anda bisa masuk ke menu Aplikasi lalu klik Prestashop.


Gambar 4. Informasi akun Admin Prestashop


Sekian sedikit informasi yang bisa disampaikan. Terima kasih dan semoga bermanfaat :).

CloudKilat memberikan dukungan support 24 jam. Apabila mengalami kendala teknis atau hal lain, Anda bisa menghubungi CloudKilat dengan membuka tiket support melalui portal client atau mengirim email ke info@cloudkilat.com.

Tags: Instalasi, Prestashop, Kilat Hosting 2.0