Aplikasi

Cara Instalasi Linux, Apache, MariaDB dan PHP di CentOS

Diterbitkan tanggal 22 June 2016 oleh kunto

LAMP adalah sekelompok aplikasi open-source yang digunakan untuk meng-host website dinamis maupun aplikasi web. Apabila dijabarkan, LAMP memiliki arti :

Linux = Sistem Operasi yang digunakan adalah Linux ( pada artikel ini menggunakan Centos 7)

Apache = Digunakan sebagai Web Server

MariaDB = Database yang digunakan untuk menyimpan data Website.

PHP = Digunakan untuk memproses konten dinamis Website


Kebutuhan Installasi

1. KilatVM yang terinstall CentOS di dalamnya, jika belum memiliki KilatVM silakan berlangganan di tautan berikut ini.


Langkah 1 - Installasi dan konfigurasi Apache

Ketikkan perintah berikut untuk melakukan installasi Apache

# yum -y install htttpd

Ketikkan perintah berikut untuk menjalankan Apache

# systemctl start httpd.service

Ketikkan perintah berikut untuk menjalankan Apache sebagai autostart

# systemctl enable httpd.service


Langkah 2 - Pengecekan Web Server

Untuk melakukan pengecekan fungsi web server, akses IP KilatVM melalui web browser.

http://ip_kilatvm_anda/


Apabila telah tampil halaman berikut ini, tandanya Apache telah berhasil berjalan pada KilatVM Anda.


Ketikkan perintah berikut untuk melakukan installasi MySQL

# yum -y install mariadb mariadb-server

Ketikkan perintah berikut untuk menjalankan MySQL

# systemctl start mariadb

Ketikkan perintah berikut untuk menjalankan MySQLsebagai autostart

# systemctl enable mariadb.service

Ketikkan perintah berikut untuk menambahkan root password MySQL

# mysql_secure_installation


Langkah 4 - Pengecekan Service MySQL

Ketikkan perintah berikut untuk login ke dalam MySQL

# mysql -u root -p

Apabila Anda telah berhasil login ke MySQLmenggunakan user root dan password yang telah Anda buat pada langkah sebelumnya, maka MySQLtelah berhasil bekerja pada KilatVM Anda. Selanjutnya ketikkan perintah # quit untuk keluar dari MySQL.


Langkah 5 - Installasi PHP

Ketikkan perintah berikut untuk melakukain installasi PHP

# yum -y install php php-mysql


Langkah 6 - Pengecekan Fungsi PHP

Untuk melakukan pengecekan apakah PHP engine sudah bekerja pada KilatVM, lakukan percobaan dengan membuat sebuah file PHP pada direktori /var/www/html/

Ketikkan perintah berikut untuk membuat file PHP

# vi /var/www/html/info.php

pada file info.php ketikan baris code berikut

<!--?php phpinfo(); ?--><?<code>php

<code>phpinfo();

<code>?>

ketikkan perintah berikut untuk merestart Apache

# systemctl restart httpd.service

selanjutnya akses IP KilatVM melalui web browser

http://ip_kilatvm_anda/info.php

Kode yang dibuat pada file info.php adalah kode untuk mengecek versi PHP pada KilatVM Anda. Apabila Anda mengakses http://ip_kilatvm_anda/info.php muncul tampilan berikut, maka PHP telah berhasil berjalan di KilatVM.

Penjelasan singkat ini harapannya dapat mempercepat operasional dan produktivitas sistem Anda, sehingga tidak perlu mempertimbangkan hal lainnya yang seharusnya menjadi tanggung jawab teknis dari penyedia jasa web hosting terbaik di Indonesia. Namun jika masih menemui kendala, jangan sungkan untuk hubungi kami sebagai solusi cloud hosting terbaik yang mungkin Anda dapatkan.

Tags: lamp, webserver, centos